Dalam bayangan kau datang
Menemani perjalananku
Dalam sebuah kendaraan
Penuh dengan gelombang dan berliku-liku
Akankah ini bertanda kebahagiaan?
Hatiku terdesir
Berkata bahwa kau akan hadir
Untuk menemaniku dalam perjalanan ini
Bila kau hadir
Bintang pun tersenyum
Menunggu detik-detik yang indah
Bersama angin pembawa kabar gembira
Tetap ku nanti dalam perjuangan
Biar semua tak hanya banyangan belaka yang selalu
mengahantui
01/04/2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar